Sosialisasi New Normal Kepada Masyarakat |
Personil Batalyon C Pelopor yang dipimpin langsung oleh AKP. Syaid Basahona, melaksanakan kegiatan sosialisasi New Normal kepada masyarakat Kota Tual dan kabupaten Maluku Tenggara (Malra) agar masyarakat dapat memahami tentang kebijakan pemerintah terkait pembukaan aktivitas ekonomi, sosial dan kegiatan publik secara terbatas dengan menggunakan standar protokol kesehatan, Jumat (29/05/2020).
Di Kota Tual dan kabupaten Maluku Tenggara dan dibagi menjadi dua regu, regu I dipimpin oleh Brigadir Obet Luturmase dan regu II dipimpin oleh Briptu Irman Jailuhun.
Sosialisasi New Normal Kepada Masyarakat |
Banyak masyarakat yang belum paham tentang apa itu New Normal, kami sebagai pelindung pengayom dan pelayan masyarakat akan terus mensosialisasikan agar masyarakat benar-benar paham.
Semoga dengan kegiatan ini kita semua dapat mematuhi kebijakan pemerintah dan kita selalu mengedepankan keselamatan diri sendiri dan keselamatan orang lain. (RPS)
0 Comments:
Posting Komentar