RADAR POS, TUAL - Sekolah Menengah Pertama (SMP) Satu Atap (Satap) Pulau Ut Menggelar Asesmen Kompetensi Minimum (AKM) Tahun Pelajaran 2021 yang dilaksanakan, Senin 04 - 05 Oktober 2021.

Pelaksanaan Asesmen yang diikuti oleh 5 peserta didik ini digelar untuk memenuhi ambang batas capaian belajar pada tahun pelajaran 2021 yang hanya diikuti oleh siswa kelas VIII.

Kepala Sekolah SMP Satap Pulau Ut, Ainia Kilwo kepada Media ini katakan, peserta didik dari sekolahnya terpaksa menggunakan Lab milik SMP Negeri 5 Tual sebab di Dusun Pulau Ut tidak tersedia Jaringan Listrik walau Jaringan Internetnya sudah terjangkau.

Untuk itu, lewat Media ini pihaknya sekali lagi meminta kebijakan Pemerintah Kota Tual dalam hal ini Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Tual agar jangan menutup mata terhadap masalah ini.

"Sebab ini menyangkut masa depan anak bangsa, walaupun bersekolah di pulau tetapi semangat belajar dan kemauan para peserta didik serta kemampuan mereka tidak kalah dengan anak-anak lain yang ada di kota," kata Kilwo.

Dirinya optimis para Peserta Asesmen asal SMP Satap Pulau Ut akan mampu menyelesaikan semua pertanyaan sebab mereka telah dibekali saat simulasi beberapa waktu lalu.

"Ketika ditanya sarana dan perangkat yang digunakan oleh para siswa dirinya katakan masing-masing siswa dibekali dengan satu unit Laptop milik sekolah sehingga tidak merepotkan SMP Negeri 5 yang Labnya dipakai," tutup kilwo. (RPA)

0 Comments:

Posting Komentar

 
Radar Pos © 2015. All Rights Reserved.
Top