RADAR POS, TUAL - Peraturan Pemerintah Nomor 11 Tahun 2017 tentang Manajemen Pegawai Negeri Sipil yang diubah dengan Peraturan Pemerintah Nomor 17 Tahun 2020 bahwa, setiap Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) yang diangkat menjadi PNS Wajib Mengucapkan Sumpah/Janji.

Bertempat di Aula Kantor Walikota Tual, Rabu (11/05/2022). Pukul 09.00 Pagi WIT dilangsungkan Kegiatan Pengambilan Sumpah/Janji 112 orang Pegawai Negeri Sipil Formasi Tahun 2019, dan Penyerahan SK 80 Persen kepada 45 Orang Calon Pegawai Negeri Sipil Formasi Tahun 2021 serta Penyerahan SK kepada 30 Orang Pegawai Pemerintah Dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Formasi Tahun 2021.

Dalam sambutannya Walikota Tual, Adam Rahayaan, S.Ag, M.Si Mengucapkan Selamat kepada PNS serta CPNS dan PPPK yang sudah Bergabung Bersama Pemerintah Kota Tual.

Selain itu, Rahayaan juga Menyampaikan beberapa Pesan Khusus yang Antara lain: Meminta para CPNS yang baru saja diambil Sumpah/Janji untuk Bekerja dengan sungguh-sungguh karena Pemerintah Kota  Kota Tual saat ini Membutuhkan Pegawai Negeri Sipil yang Terampil, Inovatif, Kreatif dan Profesional.

Untuk dapat Melakukan Terobosan yang Tertera pada RPJMD serta mampu Menerjemahkan Visi dan Misi Kepala Daerah ke depan, sanggup dan Tahan Banting dilingkungan Kerja/Unit tempat Bekerja, dan Memahami Karakteristik Kota Tual yang Merupakan Daerah Kepulauan.

"Sehingga, baik Penempatan di pulau-pulau seperti di Kaimer, Mangur, Fadol, Tam maupun di Daratan Pulau Dullah semuanya sama alias Tidak ada bedanya, sebab tujuannya cuma satu yakni Pengabdian kepada Daerah, Bangsa dan Negara," kata Walikota Tual.

Pengambilan Sumpah dan Janji Setia oleh Walikota Tual ini selanjutnya dikukuhkan oleh para Rohaniwan Ketiga Golongan Agama dan disaksikan oleh seluruh Hadirin yang Memadati Aula Kantor Walikota Tual.

Usai Penandatanganan Sumpah Janji dilanjutkan dengan Sesi Foto bersama di Pelataran Balai Kota Tual.

Kegiatan yang digelar oleh Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Tual ini selain dihadiri oleh Organisasi Perangkat Daerah dilingkup Kota Tual juga dihadiri oleh Anggota DPRD dan Undangan lainnya.

Diakhir sambutannya Walikota berharap, agar para Abdi Negara dan Abdi Masyarakat ini Bertugas dengan sungguh-sungguh dalam Melayani Masyarakat serta Patuh dan Taat kepada Pimpinan dan yang paling Penting adalah selalu Berpedoman kepada undang-ndang dan Peraturan Pemerintah.

"Untuk itu, Walikota Tual mengharapkan, para Pegawai Negeri Sipil yang baru selesai diambil Sumpahnya untuk selalu Menunjukan Dedikasi yang Tinggi dalam setiap Pekerjaannya, Loyal kepada Atasan, dan berbuat yang Terbaik untuk Kemajuan Kota Tual kedepannya," tutup Walikota Tual. (team)

0 Comments:

Posting Komentar

 
Radar Pos © 2015. All Rights Reserved.
Top